SDN 7 MELAKSANAKAN APEL PAGI SETELAH LIBUR LEBARAN

Setelah melewati masa libur Idul Fitri yang penuh kehangatan dan kebersamaan bersama keluarga, para guru SDN 7 Kumbe Kota Bima kembali menjalankan aktivitas seperti biasa pada hari pertama masuk sekolah, Rabu (9/4/2025). Kegiatan diawali dengan apel pagi yang dilaksanakan di halaman sekolah, diikuti oleh seluruh dewan guru dan tenaga kependidikan dan peserta didik.

Apel pagi ini menjadi momen refleksi sekaligus ajang silaturahmi setelah libur panjang. Plt. Kepala sekolah, Ibu Siti Nurita, S.Pd., bertindak sebagai pembina apel. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idulfitri 1446 H dan memohon maaf lahir batin kepada seluruh jajaran guru dan staf.

Setelah apel, para guru saling bersalaman dan bermaaf-maafan, menciptakan suasana hangat dan kekeluargaan di lingkungan sekolah. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan rapat internal guna membahas persiapan pembelajaran pasca libur serta program-program penting yang akan dijalankan dalam waktu dekat.